Sabtu, 17 November 2012

Jalan Utama Duri Digenangi Air

Duri (Segmennews.com)- Hujan deras yang mengguyur Kota Duri, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, Sabtu (17/11/12) pagi membuat sebahagian ruas jalan tergenang air dan sedikit arus lalu lintas terganggu hingga tampak merangkak.

Tinggi air ditengah jalan setinggi median jalan.Kondisi ini  memaksakan kenderaan harus berjalan ekstra hati hati.

Beberapa titik menjadi langganan banjir diantaranya  Jalan Hang Tuah tepat didepan Jalan Stadion, Sementara Jalan Jendral Sudirman ditemukan di beberapa titik yaitu  didepan Apotik Tambusai, dan didepan Jalan Seroja,depan hotel Malayahatty dengan tinggi air hingga 15 sentimeter.

"Sudah sering seperti ini, terkadang sampai sampai pengendara kendaraan roda dua harus berhati hati melintasinya dikarenakan takut mogok. Belum lagi ada lobang menganga ditengah genangan air ini. Kita mintalah kepada pihak terkait agar cepat mengantisipasi genangan air ini sebelum jatuh korban jiwa,"ujar Edi , salah seorang pengendara kendaraan roda dua saat melintasi lokasi banjir.

Pantauan  utusanriau.com dilapangan, penyebab timbulnya banjir di badan jalan tersebut adalah dikarenakan  sistem drainase yang berfungsi  dan bahkan ada diantaranya yang sama sekali tidak mempunyai drainase.(urc/sn)

About the Author

Segmennews.com

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 komentar:

Posting Komentar

 

berdaulat.co © 2015 - Blogger Templates Designed by Templateism.com, Plugins By MyBloggerLab.com